PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, CAPITAL INTESITY DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP AGRESIVITAS PAJAK (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MINYAK DAN GAS YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2031-2023).
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh likuiditas, profitabilitas, capital intensity dan ukuran perusahaan terhadap agresivitas pajak pada Perusahaan yang terdaftar di bursa efek Indonesia.Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah likuiditas, profitabilitas, capital intensity dan ukuran perusahaan terhadap agresivitas pajak. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif kasual dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, Populasi dalam penelitian ini yaitu 19 Perusahaan minyak dan gas yang ada di bursa efek Indonesia periode tahun 2021 – 2023. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability yaitu dengan pendekatan porpusive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan data skunder. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini yaitu laporan keuangan Perusahaan minyak dan gas yang terdaftar di bursa efek Indonesia selama periode 2021 – 2023. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu menggunakan metode regresi linear berganda dengan menggunakan program perhitungan Statistical Product and Service Solutions (SPSS V.19). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa likuiditas berpengaruh positif terhadap agresivitas pajak, protitabilitas berpengaruh negatif terhadap agresivitas pajak, capital intensity tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap agresivitas pajak.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Prosiding Seminar Nasional Fakultas Ekonomi dan Bisnis

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.